• Twitter
  • Instagram

Tuesday, March 10, 2015

TUMPENG UNTUK KEPENGURUSAN BARU


Jumat (6/3) UKM Futsal Unsoed mengadakan syukuran atas terbentuknya kepengurusan  baru 2015/2016 di aula Pusat Kegiatan Mahasiswa dengan Tri Cahyo Nugroho dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis mendapat kepercayaan sebagai ketua. Acara yang diadakan oleh divisi internal juga turut mengundang teman-teman dari UKM Olahraga seluruh Fakultas dan juga turut mengundang birokrasi .
penyerahan tumpeng kepada Ketua UKM Futsal Unsoed

Walaupun malam itu hujan deras namun tak mengurungkan semangat kawan-kawan panitia yang sudah menyiapkan seluruh rangkaian acara . Acara dimulai dengan dibuka oleh Putri Dinas (FIKES 2014) dan Anugrah Kevin M (FT 2013) sebagai MC . Namun sayang malam itu dari beberapa tim birokrasi yang diundang hanya dihadiri oleh Bapak Haryono bagian kemahasiswaan selaku perwakilan dari birokrasi yang meluangkan waktunya untuk datang walau hujan deras .

foto bersama pengurus dan bagian kemahasiswaan
Setelah sambutan dari ketua UKM terpilih dilanjutkan sambutan dari perwakilaan dari kemahasiswaan sekaligus pemotongan tumpeng sebagai simbolik diresmikanya kepengurusan UKM Futsal Unsoed 2015/2016 . Tak hanya memotong tumpeng, bapak haryono juga memberikan sambutan yang memotifasi pengurus agar bisa aktif dalam berorganisasi serta berjanji akan mengusahakan kebutuhan-kebutuhan yang dibutuhkan untuk menunjang kelancaran kegiatan-kegiatan UKM Futsal Unsoed .

Acara ditutup dengan makan bersama dan sharing anatara pengurus UKM Futsal Unsoed bagian kemahasiswaan dan UKM Olahraga fakultas se-UNSOED serta foto bersama . (Fidi)

0 comments:

Post a Comment

Contact

Get in touch with me


Adress/Street

Komplek Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) unsoed Lt. 2 Jl. Dr Soeparno, Karangwangkal. Purwokerto Utara 53123

Phone number

087881029148 (dila)

Website

www.futsalunsoed.blogspot.co.id